KEMENDIKBUD REVITALISASI SEBANYAK 219 SMK, GURU-GURU AKAN DISERTIFIKASI

KEMENDIKBUD REVITALISASI SEBANYAK 219 SMK, GURU-GURU AKAN DISERTIFIKASI - Hallo sahabat Kabar Sekolah, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul KEMENDIKBUD REVITALISASI SEBANYAK 219 SMK, GURU-GURU AKAN DISERTIFIKASI, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita Pendidikan, Artikel CPNS, Artikel Dapodik, Artikel Info PNS, Artikel Lowongan Kerja, Artikel Operator Sekolah, Artikel Tunjangan, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Baca juga


KEMENDIKBUD REVITALISASI SEBANYAK 219 SMK, GURU-GURU AKAN DISERTIFIKASI

SUARAPGRI - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (kemendikbud) akan merevitalisasi 219 SMK di Indonesia. SMK yang direvitalisasi terdiri dari dua fokus pengembangan bidang.
Sebanyak 125 SMK fokus di bidang maritim/kelautan, pariwisata, pertanian dan industri kreatif.


Sisanya, sebanyak 94 SMK fokus di bidang keahlian penunjang program prioritas nasional.
Dikutip dari laman www.setkab.go.id pada Jumat (26/5/2017), revitalisasi SMK itu merupakan Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2016.

Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani mengatakan, salah satu bentuk revitalisasi SMK ini adalah melaksankan sertifikasi guru SMK.
"Kompetensi sumber daya manusia (SDM) itu sangat berperan dalam kemajuan ekonomi atau kemajuan bangsa ke depan.

Oleh karena itu, lulusan SMK yang berkualitas harus ditunjang dengan peningkatan kualitas guru," kata Puan Maharani di Stadion Manahan, Solo, Jumat pagi.
Puan juga mengakui, saat ini, Indonesia kekurangan guru yang bisa mendukung program kejuruan.


Ia yakin, sertifikasi guru itu mampu meningkatkan kualitas lulusan SMK dan akhirnya mendukung program revitalisasi SMK ini.
Selain sertifikasi guru, program revitalisasi SMK juga akan mewujudkan 'link and match' antara SMK dengan dunia usaha.

Beberapa perusahaan yang sudah siap mendukung program ini, yakni Prama Sanur Beach Hotel Bali, PT Catur Mitra Kulina, PT Sapta Indra Sejati, PT PLN, Hotel Furaya Pekanbaru dan Kompas TV.
Revitalisasi SMK ini juga diharapkan mampu untuk memperbaiki persepsi masyarakat terhadap SMK.

Dengan begitu, tingkat keinginan pelajar untuk masuk sekolah kejuruan juga semakin tinggi.
"Sebab, data yang ada mengatakan, 63 persen tenaga kerja Indonesia itu berpendidikan SMP ke bawah," ujar Puan Maharani.

Peluncuran program revitalisasi SMK di Solo ini diiringi juga dengan pembagian Kartu Indonesia Pintar (KIP).
Semula, acara ini dihadiri Presiden Joko Widodo. Namun, Presiden pulang ke Ibu Kota lebih cepat lantaran merespons bom bunuh diri di Kampung Melayu, Jakarta Timur. Acara tersebut kemudian diserahkan ke Puan Maharani. (sumber: kompas.com)

Semoga bermanfaat.



Demikianlah Artikel KEMENDIKBUD REVITALISASI SEBANYAK 219 SMK, GURU-GURU AKAN DISERTIFIKASI

Sekianlah artikel KEMENDIKBUD REVITALISASI SEBANYAK 219 SMK, GURU-GURU AKAN DISERTIFIKASI kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel KEMENDIKBUD REVITALISASI SEBANYAK 219 SMK, GURU-GURU AKAN DISERTIFIKASI dengan alamat link https://kabarsekolahterbaru.blogspot.com/2017/05/kemendikbud-revitalisasi-sebanyak-219.html

0 Response to "KEMENDIKBUD REVITALISASI SEBANYAK 219 SMK, GURU-GURU AKAN DISERTIFIKASI"

Post a Comment