100 RIBU GURU HONORER BAKAL JADI PNS, PGRI INGATKAN PEMERINTAH SOAL HONORER K2

100 RIBU GURU HONORER BAKAL JADI PNS, PGRI INGATKAN PEMERINTAH SOAL HONORER K2 - Hallo sahabat Kabar Sekolah, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 100 RIBU GURU HONORER BAKAL JADI PNS, PGRI INGATKAN PEMERINTAH SOAL HONORER K2, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita Pendidikan, Artikel CPNS, Artikel Dapodik, Artikel Info PNS, Artikel Lowongan Kerja, Artikel Operator Sekolah, Artikel Tunjangan, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Baca juga


100 RIBU GURU HONORER BAKAL JADI PNS, PGRI INGATKAN PEMERINTAH SOAL HONORER K2

SUARAPGRI - Jakarta, Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Unifah Rosyidi menyatakan, bahagia atas pengangkatan 100 ribu guru honorer menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Namun, dia mengingatkan pemerintah agar supaya mendahulukan pengangkatan guru honorer senior dan tidak melupakan guru K2.


"Mudah-mudahan dengan menteri yang baru bisa lebih mudah. Soal K2 kami tetap minta agar diproritaskan, guru honorer yang sudah lama mengabdi diprioritaskan," tutur Unifah Rosyidi saat dihubungi pewarta pada Kamis (30/8).

Unifah juga mengatakan, perjuangan supaya guru honorer diangkat menjadi PNS sangat berliku dan memakan waktu yang cukup lama.

Dia berharap Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-rb) Republik Indonesia Syafruddin memudahkan pengangkatan tersebut.

"Kita happy ya, karena itu memang perjuangan kita sejak lama," pungkasnya.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengungkap pengajuan pengangkatan 100 ribu guru honorer jadi menjadi pegawai negeri sipil (PNS) pada tahun 2018 sudah disetujui pemerintah.

Meski angka pengangkatan itu cukup besar, sebenarnya Menteri Muhadjir mengklaim mengajukan lebih banyak.

Namun dia memang tidak memiliki wewenang untuk mengangkat guru honorer menjadi PNS, karena keputusan itu ada di tangan KemenpanRB.

Lebih lanjut lagi, Mendikbud Muhadjir Effendy belum merinci kapan pengangkatan itu dilakukan.

Sementara, jumlah guru honorer di seluruh Indonesia saat ini sekitar 736 ribu orang.

(sumber: cnnindonesia.com)


Demikianlah Artikel 100 RIBU GURU HONORER BAKAL JADI PNS, PGRI INGATKAN PEMERINTAH SOAL HONORER K2

Sekianlah artikel 100 RIBU GURU HONORER BAKAL JADI PNS, PGRI INGATKAN PEMERINTAH SOAL HONORER K2 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 100 RIBU GURU HONORER BAKAL JADI PNS, PGRI INGATKAN PEMERINTAH SOAL HONORER K2 dengan alamat link https://kabarsekolahterbaru.blogspot.com/2018/09/100-ribu-guru-honorer-bakal-jadi-pns.html

0 Response to "100 RIBU GURU HONORER BAKAL JADI PNS, PGRI INGATKAN PEMERINTAH SOAL HONORER K2"

Post a Comment